Diberi Saran Fariz RM, Band Ini Akan Show di Belanda

JAKARTA - Band Indonesia mana yang tidak ingin melakukan show diluar negeri, termasuk band pop Joy Climax yang berencana akan melakukan show di Amsterdam, Belanda.
 
Band yang diperkuat oleh Ifan (vokal), Inoe (bass), Ican (gitar), dan Dilly (drum) inipun pernah diberi wejangan oleh musisi senior yang baru saja terjerat hukum karena kasus narkoba, Fariz RM.
 
"Kalau om Fariz, lebih ngasih tahu jadi diri sendiri, original, dia senang karena dia temuin musik original sama kita, jadi enggak ngebayangin siapa-siapa, kadang-kadang band Indonesia terlalu American minded, kalau kita, ini Indonesia banget," ujar Ifan di Jakarta.
 
Karena saran dari Fariz RM tersebut, band yang tenar lewat lagu Damn Its True tersebut berhasil menemukan karakter bermusik mereka, yang tentu saja membawa berkah hingga mendapat tawaran untuk tampil di Belanda.
 
"Mungkin pertama misi kita bawa budaya Indonesia, ada bau-bau musik etnis, kita ada 33 propinsi dan setiap propinsi punya alat musik sendiri, kalau orang dunia sana dengar, keren banget, itu awalnya kedutaan di luar," pungkasnya.
 
Kini, lewat albumnya Joy Climax siap memperkaya industri musik Indonesia dan siap merambah industri musik internasional tentunya.

0 komentar "Diberi Saran Fariz RM, Band Ini Akan Show di Belanda", Baca atau Masukkan Komentar